Home » » Cara menjaga kesehatan kulit dengan baik

Cara menjaga kesehatan kulit dengan baik

Posted by Info Kesehatan on Sabtu, 11 Juli 2015

cara merawat kesehatan kulit, kesehatan tubuh, kesehatan kulit
Merawat dan menjaga kesehatan kulit – kulit merupakan bagian tubuh yang paling penting sebagai penunjang penampilan seseorang setiap hari. Begitu pentingnya bagian tubuh yang satu ini membuat banyak orang yang melakukan segala cara untuk menjaga kesehatannya. Bahkan mereka rela untuk mengeluarkan biaya yang tidak begitu sedikit alias biaya hingga puluhan juta rupiah demi memperoleh penampilan kulit yang bersih dan sehat. Padahal jika mereka mau sedikit belajar, mereka tidak perlu mengeluarkan banyak biaya untuk melakukan operasi plastik atau perawatan kulit yang lain.

Banyak perawatan kulit secara alami yang bisa kita lakukan agar kulit terlihat sehat dan segar. Berikut adalah tips merawat kesehatan kulit dengan baik dan benar, agar tetap cerah dan sehat serta biaya murah :

Konsumsi jenis teh ini demi meningkatkan kesehatan dan kecantikan kulit. Karena kulit sangat membutuhkan nutrisi yang dapat diserap dari konsumsi asupan yang sehat. Asupan nutrisi dalam tubuh adalah kunci utama yang bisa mempercantik atau justru memperburuk penampilan kulit. Air putih, teh, dan jus segar yang memiliki fungsi yang cukup krusial dalam menjaga dan memperbaharui sel-sel kulit.

Kandungan mineral cukup memiliki peranan, anda pecinta teh tidak perlu bingung lagi. Sebab, ternyata teh yang baik bisa membuat kulit 100 lebih sehat dan lebih cantik.

Teh dandelion
Bunga dandelion memang sungguh memupnyai pesona yang indah, tetapi jangan salah karena teh dari bunga dandelion juga memiliki pesona yang tidak kalah menariknya. Karena kandungan antioksidannya bisa membuat kulit tampak jauh lebih muda dan juga baik menyeimbangkan sistem imun.

Teh Hijau
Teh yang satu ini tidak hanya mampu mengurangi berat badan, tetapi juga baik untuk memberbaiki dan memperbaharui sel-sel kulit dengan kandungan antioksidan yang kuat.

Teh Peppermint
Teh peppermint ini berkhasiat untuk meningkatkan minyak dalam sel kulit dan membantu mengurangi kekusaman kulit sehingga kulit tamapk lebih sehat dan cerah.

Teh Jahe
Permasalahan sistem pencernaan merupakan hal penting dari semua masalah kulit dan teh jahe adalah obat yang bisa diandalkan untuk membasmi sampah dari makanan yang dikonsumsi setiap harinya.

Teh Kamomil
Teh kamomil dapat membantu menyembuhkan segala permasalah kulit. Tipe teh yang satu ini dapat menyembuhkan jerawat, kulit terbakar, hingga mata panda atau mata dengan lingkaran hitam. Masalah kulit seperti eksim dan dermatitis pun dapat terobati.

Perbanyak minum air putih
Kita telah mengetahui bahwa air putih merupakan sumber daya alam yang mampu memberikan jutaan manfaat bagi makhul hidup di bumi ini. Salah satu manfaat yang paling menonjol adalah untuk menjaga kesehatan kulit. Dengan meminum air putih, anda akan terhindar dari stress kulit, air putih dapat menghindarkan anda dari kulit keriput. Jumlah minimal air yang harus anda konsumsi untuk setiap harinya adalah delapan geras setiap hari.

Tidur yang cukup
Menurut penelitian, seseorang yang kurang tidur kulitnya akan menjadi kusam, cepat keriput dan warna kulit menjadi tidak rata. Oleh karena itu, bagi anda yang menginginkan kulit menjadi sehat, kenyal dan rata diperlukan standar waktu tidur seseorang perharinya adalah 8 jam.

Perbanyak mengkonsumsi buah dan sayuran
Dikarenakan buah dan sayuran kaya mengandung nutrisi dan vitamin, jadi hal ini sangat bermanfaat sekali untuk menjaga kesehatan kulit.

Lakukan perawatan rutin
Ranjin-rajinlah mencuci wajah dan mandi 3 kali dalam satu hari. Gunakan masker alami untuk menghindari wajah kusam, gunakan masker alami seperti masker mentimun dan untuk menghindari bekas jerawat, anda dapat menggunakan masker jeruk nipis.


Demikianlah beberapa cara yang dapat anda terapkan untuk menjaga kesehatan kulit. Dengan cara diatas, melakukan perawatan kulit tidak perlu dengan mengeluarkan biaya mahal.


0 komentar:

Posting Komentar

Translate

.comment-content a {display: none;}